Pemkot Parepare Memastikan Penyaluran Subsidi Minyak Goreng

    Pemkot Parepare Memastikan Penyaluran Subsidi Minyak Goreng

    PAREPARE - Pemerintah Kota Parepare mewakili Kepala Dinas Perdagangan, Prasetyo Catur mengatakan, Tim telah turun memastikan pemberian subsidi komoditas minyak goreng kepada masyarakat. 

    Pemberian subsidi minyak goreng, kata dia, merupakan dana dari Badan Pengelolaan Dana Perkebunan Kelapa Sawit ( BPDP - KS) yang bekerja sama Pemerintah Pusat. 

    " Saya sampaikan ke Bidang Perdagangan untuk turun memantau hasil kesepakatan pemerintah dengan Asosiasi Sawit. Ternyata benar, harga di pasaran sudah 14 ribu perliter Alhamdulillah sudah turun, " ucap Prasetyo Catur. 

    Prasetyo Catur mengungkapkan, pemerintah telah menyediakan dana sebesar Rp. 7, 6 triliun selama 6 bulan ke depan dan menetapkan harga minyak goreng di tingkat konsumen sebesar Rp. 14 000 per liter. 

    " Jadi subsidi Pemerintah itu sebesar Rp. 7, 6 triliun per 6 bulan. Semua minyak goreng yang beredar di Indonesia di subsidi oleh BPDP - KS kerjasama dengan pemerintah mulai 19 Januari 2022 sampai 6 bulan kedepan untuk semua kenasan, baik 1 liter, 2 liter, 5 liter dan 25 liter, " kata Prasetyo. 

    Dengan adanya minyak subsidi ini, lanjut dia, pemerintah bisa memberikan nilai tambah kepada masyarakat dalam hal pemulihan ekonomi berkelanjutan di Kota Parepare. ( Nur Arif) Pare pare Sulsel. 

    PAREPARE | SULSEL
    MUH. NUR ARIF

    MUH. NUR ARIF

    Artikel Sebelumnya

    Pangerang Rahim Apresiasi Penyaluran Bantuan...

    Artikel Berikutnya

    Ketua Golkar Parepare Erna Rasyid Taufan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya
    Sertifikasi Uji Kompetensi Kehumasan Pada Anev Konsolidasi Humas Polri T.A 2024

    Tags